Lecturer Exchange
Senin,14 November 2022 - 11:50:17 WIBDibaca: 533 kali
Magister Manajemen Untag Surabaya menyambut dosen luar negeri untuk mengajar secara online kepada para mahasiswa khususnya angkatan 57 MM Untag Surabaya. Dosen tersebut berpartisipasi dalam program Lecturer Exchange 2022 yang diselenggarakan oleh Magister Manajemen pada tanggal 15 Oktobe 2022. Program tersebut merupakan pertukaran dosen dari UiTM (Universiti Teknologi MARA), Malaysia dan merupakan program yang dilaksanakan setiap semester untuk mahasiswa di Program Magister Manajemen Untag Surabaya.
Perkuliahan berlangsung secara daring berjalan dengan lancar. Lecture Exchange pada pertemuan ini di isi oleh oleh Assc. Prof. Dr. Shereen Noranee dengan pembahasan materi mengenai Performance Management. Acara di buka oleh Ketua Program Studi Magister Manajemen, ibu Dr. Siti Mujanah, MBA. Ph.D, dan memberikan sambutan tentang pentingnya kegiatan perkuliahan yang diberika oleh dosen asing dari Mitra Prodi dalam mewujudkan program Kerjasama antar Prodi.
Perkuliahan dilakukan dengan memberikan penjelasan tentang materi sambil diskusi tanya jawab yang disambut dengan sangat antusias oleh mahasiswa dengan banyak pertanyaan yang diajukan oleh mahasiswa maupun dosen. Dan terakhir sebagai acara disampaikan penawaran potensi-potensi kerja sama di bidang penelitian atau Joint research and Joint Publication.
Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya